Tinju

Petinju Kelas Berat Tak Terkalahkan Swedia Ajak Duel Tyson Fury

single-image

Tyson Fury mendapat tantangan dari petinju Kelas Berat Swedia Otto Wallin. Promotor tinju Dmitriy Salita berharap pertarungan tersebut dapat terealisasi pada September 2019 di Amerika Serikat.

Las Vegas direncanakan menjadi venue duel Fury dengan Wallin. Dmitriy Salita berharap jika petinjunya yang belum terkalahkan itu, segera mendapatkan kepastian dari kubu Fury.

“Saya sangat optimistis pertarungan itu akan terjadi,” kata Salita kepada Sky Sports. “Tunggu pengumuman dari Top Rank minggu depan,”lanjutnya.

Fury punya ekspektasi bisa kembali bertarung di Amerika Serikat sebelum akhir tahun ini setelah merobohkan Tom Schwarz di ronde kedua di MGM Grand pada Juni lalu. Wallin, petinju kidal asal Swedia ini mencatat 20 kemenangan beruntun.

Namun, sejak memutuskan melanjutkan karir tinju pro di Amerika, Wallin belum mendapatkan kesempatan pertarungan besar. Dia pernah menjadi lawan tanding bagi Anthony Joshua saat merebut gelar juara dunia Kelas Berat IBF dari tangan Charles Martin pada 2016.

Petinju Kelas Berat Tyson Fury diskenario melawan penantang tangguh tak terkalahkan, Otto Wallin dari Swedia. Fury yang merupakan mantan juara dunia Kelas Berat diharapkan bisa bertarung meladeni Wallin pada 14 September mendatang.

Duel melawan petinju Swedia ini bisa menjadi pemanasan bagi Fury sebelum pertarungan ulang atau rematch melawan juara dunia Kelas Berat WBC, Deontay Wilder. Lantas, siapa Otto Wallin?

Sosok Wallin dikenal sebagai petinju tidak terkalahkan. Dia pernah dua kali bertarung dengan mantan juara dunia Kelas Berat, Anthony Joshua saat amatir.

Apakah Wallin pernah bertarung di Amerika?Tidak, tapi itu bukan kesalahannya.Dia debut di Amerika pada 13 April 2019 di Broadway Hall, Atlantic City, melawan Nick Kisner dengan menang di ronde pertama.Namun, pertarungan tersebut dinyatakan tidak ada alias no contest.

Kemudian, Wallin direncanakan bertarung dengan BJ Flores akhir bulan lalu. Duel ini tidak digelar setelah Flores gagal lolos tes kesehatan hanya sehari sebelum jadwal pertarungan.

Leave a Comment

You may also like