Tinju

Megaduel Terdahsyat Yang Mengguncang Inggris

single-image

Juara dunia Kelas Ringan WBA Super dan WBO Vasiliy Lomachenko akan mempertahankan gelar melawan Luke Campbell di The O2 Arena, London, Inggris pada 31 Agustus akhir pekan ini. Untuk kesekian kali Inggris menjadi arena pertarungan kelas dunia.

Berikut Megaduel Terdahsyat Yang Mengguncang Inggris

 1.Mike Tyson

Kegarangan Mike Tyson saat menghajar Julius Francis di M.E.N Arena, Inggris. Siapa yang tidak kenal dengan lelaki asal Brooklyn, New York, Amerika Serikat ini. Keganasannya di ring akan selalu dikenang publik tinju dunia di masa jayanya. Tyson pernah mengguncang Inggris saat melawan Julius Francis di M.E.N Arena, Manchester, Inggris, pada 29 Januari 2000. Setelah melawan Francis, juara dunia Kelas Berat Termuda itu kembali ke Inggris untuk melawan Lou Savarese di Hampden Park, Glasgow, pada 24 Juni 2000.

2.Marco Antonio Barrera

Marco Antonio Barrera kalah dari Amir Khan dalam pertarungan di M.E.N Arena, Inggris
Salah satu legenda tinju Meksiko ini pernah merasakan bertarung di ring tinju di Inggris. Dia menghancurkan Paul Lloyd di London pada 3 April 1999 di ronde pertama.

Pada 14 Maret 2009, nama besar Barrera yang mulai pudar tiba di Manchester. Dia kembali untuk memulihkan reputasinya dengan menantang Amir Khan di M.E.N Arena, Manchester, Inggris. Sayang, ketika itu Barrera yang termakan usia harus kalah dari Khan. Pertarungan Barrera dengan Khan berakhir cepat setelah terjadi benturan kepala di ronde awal. Khan akhirnya dinyatakan menang angka.

3.Wladimir Klitschko 

Duel Wladimir Klitschko dengan Anthony Joshua di Stadion Wembley, Inggris.Di masa jayanya. Klitschko merupakan petarung Kelas Berat yang disegani. Petinju Ukraina itu sangat mendominasi Kelas Berat dengan mencatat rekor ring 69 kali bertarung.

Dalam pertemuan dengan petinju Kelas Berat asal Inggris, Wladimir pernah dua kali kalah dari Tyson Fury dan Anthony Joshua. Wladimir kalah dari Joshua dalam perebutan sabuk juara dunia WBA, IBF dan IBO yang lowong di Stadion Wembley, Inggris pada 29 April 2017. Wladimir yang dimakan usia harus kalah TKO dari Joshua yang kala itu lebih muda dan kuat fisiknya.

Leave a Comment

You may also like