Sepakbola

Neymar di PSG: Tepuk Tangan Dikasih Rp 6 Miliar

single-image

Paris – Neymar da Silva Santos Júnior (pelafalan dalam bahasa Portugis: lahir 5 Februari 1992; umur 28 tahun) yang umumnya dikenal sebagai Neymar atau Neymar Jr, adalah pemain sepak bola profesional Brasil yang bermain untuk klub Prancis Paris Saint-Germain. Dia bermain sebagai penyerang atau pemain sayap.

Neymar masuk salah satu pesepakbola terkaya di dunia. Tak ayal, timnya PSG memberi banyak pundi-pundi uang termasuk Rp 6 miliar untuk tepuk tangan.

Dilansir dari Sport Bible, ada beberapa fakta menarik di dunia sepakbola. Salah satunya adalah soal bayaran pemain.

Beda klub, beda pula jenis bayaran klub kepada pemain. Contohnya, Neymar di PSG.

Paris Saint-Germain (PSG) memang membayar Neymar dengan harga gila-gilaan. Tak ayal, pemain asal Brasil itu saja diboyong dari Barcelona pada tahun 2017 lalu dengan harga Rp 3 triliun.

Salah satu kontrak Neymar bersama PSG adalah ‘Bonus Etis’. Ini merupakan suatu bonus yang dibayarkan ke Neymar jika dirinya melakukan satu hal, yakni menepuk tangan dan berjalan ke tribun penonton setelah pertandingan.

Neymar harus melakukan itu terlepas dari hasil pertandingan, baik menang atau kalah. Neymar mengiyakan dan dia mendapat 375 ribu Euro atau setara Rp 6,6 miliar Cuma dari… tepuk tangan.

Leave a Comment

You may also like