Sepakbola

Karena Virus Corona, Liga Malaysia Disetop

single-image

Malaysia Premier League sudah ambil ancang-ancang terkait virus corona. Liga berjalan tanpa penonton dan tak menutup kemungkinan nantinya bakal berhenti.

Malaysia menjadi salah satu negara yang sudah terpapar virus corona. Sejauh ini ada 129 kasus virus corona di Negeri Jiran.

Sepakbola di sana sudah mulai berpikir untuk meredam penyebaran virus corona. Salah satunya dengan menggelar pertandingan tanpa penonton dan menghentikan liga.

“Presiden FAM & MFL, Datuk Haji Hamidin Haji Mohd Amin mengumumkan bahawa pertandingan Liga Super, Liga Premier, M3, M4, Piala Belia & MPFL 2020 pada Jumaat, Sabtu & Minggu ini akan berlangsung tanpa penonton,” tulis pernyataan Federasi Sepakbola Malaysia (FAM) di akun Twitter.

“Mulai Senin, 16 Maret 2020, semua pertandingan di bawah naungan FAM dan MFL, termasuk turnamen Piala FA dan Piala Presiden 2020 ditangguhkan hingga batas waktu yang belum ditentukan.”

Pelatih Sabah FA, Kurniawan Dwi Yulianto, membenarkan kabar bahwa pertandingan digelar tanpa penonton. Untuk menyetop liga justru dia belum tahu.

“Kabarnya Sabtu, besok, masih main tanpa penonton. Habis itu setop dulu. Tapi masih tunggu konfirmasi dari MFL (Malaysia Footbaal League–operator liga),” kata Kurniawan dalam pesan singkatnya kepada CBC

“Mungkin MFL sudah bersurat ke klub. Kami baru latihan sore ini, mungkin diumumkan ketika di lapangan nanti,” Kurniawan menambahkan.

Leave a Comment

You may also like